Sistem Informasi Desa Somakaton

Telasari Somakaton

Informasi Produk UMKM
  • PIRT: 2113302011182-29
  • BPOM: -
  • Pemilik UMKM: Parsinah
  • NIB: 9120009183304
  • Alamat: Jalan Somakaton Gunung RT 006 RW 005, Desa Somakaton Kec Somagede Kab. Banyumas
  • WhatsApp Produk:
    Pesan Sekarang

Klanting Telasari Somakaton itu merupakan salah satu produk unggulan UMKM dari Desa Somakaton, Kecamatan Somagede, Kabupaten Banyumas. Olahan berbahan dasar singkong ini diproduksi oleh Ibu Parsinah sebagai pelaku usaha mikro yang terus berupaya mengangkat potensi pangan lokal desa menjadi produk bernilai jual tinggi.

Klanting Telasari hadir dengan cita rasa gurih dan renyah, serta tersedia dalam varian pedas & original yang cocok dinikmati oleh berbagai kalangan. Produk ini telah mengantongi legalitas usaha berupa Nomor Induk Berusaha (NIB) serta izin P-IRT, sehingga terjamin keamanannya untuk dikonsumsi masyarakat. Selama ini, pemasaran Klanting TelaSari masih dilakukan secara sederhana. Namun, seiring dengan perkembangan teknologi dan dukungan dari berbagai pihak, produk ini mulai diperkenalkan melalui media digital agar jangkauannya semakin luas.

Dalam rangka kegiatan program KKN Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman tahun 2026 ini membantu mengembangkan pemasaran produk Klanting secara modern yaitu dengan memanfaatkan media internet (online) dan memfasilitasi adanya lokasi usaha di Google Maps. Tujuannya supaya Telasari dapat dikenal hingga luar daerah dan pecinta klanting di luar daerah dapat menikmati klanting tersebut.


Tulis Komentar